Selasa, 17 November 2015

Mendapatkan Uang / Steam Wallet dari Steam Community Market (Part2): Tips dan Trik Jual Beli

<<< Part1

ini adalah artikel lanjutan dari postingan penulis sebelumnya yang berjudul: Mendapatkan Uang / Steam Wallet dari Steam Community Market (Part1)

Kali ini penulis akan memberikan Tips dan Trik cara berjualan di Steam Community Market. Pada dasarnya Tips dan Trik nya adalah membeli barang semurah mungkin dari Steam Community Market kemudian, menjualnya semahal mungkin.

Harus diingat bahwa prinsip jual beli barang ada 2:
1. Semakin langka suatu barang maka harganya akan semakin mahal, atau
2. Semakin banyak permintaan suatu barang maka harganya akan semakin mahal/naik

Trik 1: Mencari barang Murah
Strategi paling sederhana adalah mencari barang semurah mungkin yang memiliki potensi untuk dijual dengan harga yang lebih mahal, dengan demikian kita akan memperoleh keuntungan dari selisih harga beli dan harga jualnya.


Ternyata Tidak Perlu Pergi Ke Bulan atau Luar Angkasa untuk Merasakan Mengambang Tanpa Gravitasi
Gravitasi atau gaya tarik bumi menyebabkan manusia dan semua benda di permukaan bumi cenderung menempel atau menginjak ke permukaan ...

Pemotretan Model Bikini di Ruang Pesawat Tanpa Gravitasi
Majalah Sport Illustrated
ketagihan menggunakan model Kate Upton sebagai model sampulnya.
Tahun lalu Kate diboyong ke kutub utara untuk pemotretan majalah. Kini dia ...

Bagaimana mencari barang murah? Berikut ini cara mengurutkan barang-barang dengan harga yang termurah ke harga yang lebih/paling mahal:
  1. Masuk ke laman Steam Community Market 
  2. Scroll ke bagian bawah halaman tersebut sampe ada text/tulisan See all lalu klik
  3. Jika halaman Showing all listings sudah ditampilkan lalu klik pada kolom PRICE untuk mengurutkan harga barang dari barang paling murah ke barang yang paling mahal
  4. Nanti hasilnya akan seperti gambar di bawah ini


Trik 2: Mencari barang langka
Prinsip pertama mengatakan semakin langka suatu barang maka harganya akan semakin mahal. Nah bagaimana mencari barang langka? berikut ini adalah langkah-langkahnya:
  1. Masuk ke laman Steam Community Market 
  2. Scroll ke bagian bawah halaman tersebut sampe ada text/tulisan See all lalu klik
  3. Jika halaman Showing all listings sudah ditampilkan lalu klik pada kolom QUANTITY sebanyak 2x untuk mengurutkan kuantitas barang dari barang paling sedikit/langka ke barang yang paling banyak
  4. Nanti hasilnya akan seperti gambar di bawah ini



Tips 3: Jangan Asal Beli Item/Barang
Sebelum membeli item dari steam market, kita harus ingat hal-hal berikut ini:
  1. Sebaiknya membeli item-item yang kita sukai dan akan kita pakai, karena jika kita tidak suka pada item tersebut takutnya suatu saat malah kita menjualnya dengan harga yang lebih murah dari harga sewaktu kita membeli-nya. Bukannya untung malah rugi.
  2. Belilah item di game-game yang kita sering mainkan, alasannya hampir sama dengan point pertama.
  3. Cek dulu harga nya (baca: Trik 4 & Trik 5)

Daftar Game-Game Steam yang Region Lock/Block (dari Region SEA/Indonesia)
Bulletstorm™, F1 2010™
FINAL FANTASY® XI: Ultimate Collection Seekers Edition, FINAL FANTASY® XIV: A Realm Reborn™, Lost Planet® 2, METAL GEAR RISING: REVENGEANCE ...

Trik Cara Membuka Halaman Game-Game Steam yang Region Block (Region Lock)
"Oops, sorry! An error was
encountered while processing your request: This item is currently unavailable in your region" Jujur saja kata-kata diatas adalah kata-kata yang paling menyebalkan ...

Trik 4: Membandingkan Harga
Prinsipnya adalah membeli suatu barang dengan harga dibawah rata-rata harga jualnya. Jangan sampai kita membeli suatu item yang harganya diatas rata-rata harga jualnya, karena kita akan kesulitan mendapatkan keuntungan dari selisih harga jual dan harga beli item tersebut.


Perhatikan Harga Tertinggi, Harga Terendah, dan Harga Rata-Rata
belilah item-item saat harganya berada di bawah rata-rata
semakin dekat Harga Terendah semakin untung kan!


Trik 4: Melihat Potensi Harga Jual & Keuntungannya
  • Misalkan suatu item A memiliki harga Rp 2.000
  • Lalu kita lihat harga termahalnya adalah Rp 20.000
  • Lalu kita lihat harga rata-ratanya Rp 5,000
Opsi yang bisa kita ambil:
  • Menjual dengan harga mendekati harga rata-rata (Rp 5000)
Kelebihan dari opsi ini adalah kemungkinan barang/item tersebut terjual kembali relatif semakin mudah. Kekurangannya keuntungan lebih kecil.
Rp 5.000 (Harga Jual Kotor, sebelum kena pajak Steam Community Market 15%)
Rp 4.347,83 (Harga Jual Bersih, setelah kena pajak Steam Community Market 15%) 
Rp 2.000 (Harga Beli)
________ (-)
Rp  2.347,83 (Keuntungan)

  • Menjual dengan harga mendekati harga termahal
Kelebihan dari opsi ini adalah keuntungan yang didapat lebih banyak, namun kekurangannya barang/item yang kita jual akan semakin sulit terjual.
Rp 20.000 (Harga Jual Kotor, sebelum kena pajak Steam Community Market 15%)
Rp 17.391.31 (Harga Jual Bersih, setelah kena pajak Steam Community Market 15%) 
Rp 02000 (Harga Beli)
________ (-)
Rp 15.391,31 (Keuntungan)
Part3 >>>


Top 10 Games Murah Rp 10.000 - Rp 20.000 (Steam Winter Sale)
1. METAL SLUG & 
METAL SLUG X & METAL SLUG 3
2. The Witcher: Enhanced Edition Director's Cut 3. Just Cause 2 4. PAYDAY™ The Heist ...

Top 5 Games Murah di bawah Rp 10.000 (Steam Winter Sale 2015/2016)
Tidak banyak game-game
keren yang dijualditawarkan dengan harga sale sepuluh ribu kebawah, setidaknya game-game berikut ini cukup membuat penulis ingin memainkannya ...

1 komentar:

  1. kalau misal buat skin csgo yang memang meiliki penjualan seperti itu misalkan skin apa yah bro?yang bisa kita beli harga murah tapi bisa kita jual dengan yah harga yang bisa bikin kita untung?

    BalasHapus